Wednesday, March 12, 2008

Bayi Normal Aman Dari Enterobacter Sakazakii


Bayi dengan kondisi normal tidak akan terinfeksi bakteri Enterobacter Sakazakii. Bakteri yang santer diberitakan terkontaminasi pasa susu formula tersebut, akan bereaksi terhadap bayi yang lemah.

"Enterobacter Sakazakii hanya akan menyerang pada bayi prematur, bayi dengan berat badan kurang 2,5 kilogram, dan bayi yang dilahirkan ibu penderita HIV aids," kata pakar penyakit hewan yang bisa menular ke manusia (zoonosis) Mangku Sitepoe, dalam diskusi Polemik Trijaya, di Warung Daun Jalan Raya Cikini, Jakarta, Sabtu (1/3/2008).

Dia mengatakan, bakteri itu tidak akan menyebabkan suatu kematian. "Jarang sekali. Di seluruh dunia hanya terdapat 60 orang," katanya.

Lebih jauh dia menjelaskan, kalau memang bakteri itu ada di dalam susu formula dan bisa menyebabkan kematian, maka angka kematian hanya 40-60 persen saja. "Jadi masyarakat tidak perlu panik," katanya.

Sementara itu, hasil penelitian peneliti IPB, Enterobacter Sakazakii bisa menyebakna pembengkakan pada jaringan, termasuk jaringan selaput otak pada bayi.(Okezone.com)

0 komentar:

Latest Internet Resources
Updated daily
Brought to you by: resource-a-day.net

Contact me at : djoen_juvenet@yahoo.com

Template by - Abdul Munir - 2008 - Thanks to Anbhar for your Image